Jumat, 11 April 2008

Anda, Kacamata dan Selebrities Paling Seksi Berkacamata

Essilor Amerika, pembuat Crizal® AlizĂ©(tm), lensa kacamata kedap sinar yang terkenal jernih dan tahan lama, baru-baru ini mengadakan survei dengan bertanya kepada 3000 responden baik pria atau pun wanita mengenai persepsi mereka tentang kacamata. Survei yang ditulis oleh Shirley Bragg untuk situs About.com itu mencakup semua jenis kacamata, baik kacamata yang seksi, sportif sampai kacamata mode, menunjukkan gambaran yang menarik.


Paling seksi. Britney Spears kembali berada di tangga teratas, tetapi kali ini sebagai selebritis yang paling seksi ketika berkacamata. Ia dipilih responden pria sebanyak 44 persen. Sementara itu responden perempuan menyebut pria paling seksi berkacamata adalah bintang film dan aktivis pembela hak-hak rakyat Tibet, pemain film Pretty Woman, yaitu : Richard Gere. Ia mengumpulkan suara sebanyak 35 persen.

Kacamata dan daya tarik. Ketika para responden ditanyakan apakah pemakaian kacamata berpengaruh terhadap daya tarik, 73 persen responden menyebutkan tidak ada pengaruhnya. Sebanyak 60 persen di kalangan pria dan 62 persen di kalangan responden wanita menolak pendapat kuno yang mengatakan “pria akan mencuekkan perempuan yang mengenakan kacamata.” Sebanyak 68 persen warga AS yang memiliki pasangan berkacamata tidak berpengaruh terhadap terbinanya momen yang romantik.

Sebagian besar orang, apakah mereka mengenakan kacamata atau tidak, sama-sama memiliki pendapat yang positif terhadap seseorang yang berkacamata. Bahkan pada umumnya orang yang memakai kacamata dinilai oleh 40 persen responden sebagai smart, cakap dan penilaian canggih sebanyak 39 persen.

Kacamata dan profesi. Baik bagi pria mau pun wanita, profesi yang paling dikaitkan dengan pemakaian kacamata adalah pustakawan (74 persen), guru (71 persen), pengacara (56 persen), seniman (27 persen), sementara aktor atau bintang film 20 persen.

Kacamata seksi. Bingkai kacamata yang paling seksi menurut mereka yang berkacamata atau pun tidak adalah lensa yang tidak berbingkai (49 persen), disusul kacamata berbingkai metal (38 persen). Hampir separo (46 persen) responden mempertimbangkan kacamata sebagai pilihan asesori mode walau pun mereka sedang tidak memerlukannya.

Kacamata dan penampilan Anda. Berdasarkan survei tersebut, 40 persen responden menganggap rambut yang tidak terurus, seperti terlambat untuk dipotong, dianggap sebagai factor utama yang merusak penampilan seseorang. Disusul pemakaian busana yang ketinggalan mode (25 persen), menggunakan kacamata model kuno (22 persen) dan kuku yang tidak terawat (13 persen).

Bingkai kacamata yang paling buntut dalam kategori seksi adalah bingkai yang terbuat dari plastik yang besar dan mencolok (7 persen) dan juga bingkai yang dramatis dan berkilauan (juga 7 persen).


m:jjk

Kamis, 10 April 2008

Ben Franklin, Bapak Bifocal

Photobucket


Si Cantik dan Kacamata. Anda kenal Benjamin Franklin ? Tokoh kreatif asal Amerika Serikat yang hidup tahun 1706–1790 ini pernah ditanya mengenai apa pentingnya penemuan baru. Ia pun menjawab dengan pertanyaan juga, “Apa gunanya bayi-bayi baru yang lahir ?”

Bagi kita, penemuan baru itu penting bagi kemajuan peradaban manusia. Bayi-bayi baru juga penting bagi keberlangsungan peradaban manusia, bukan ? Benjamin Franklin adalah tokoh multi-bakat. Ia selain pengarang, pencetak, penerbit, penemu, ilmuwan dan juga diplomat.

Para pelajar (foto) mungkin paling akrab dengan eksperimen layang-layang Ben Franklin di waktu hujan sehingga menghasilkan penemuannya berupa penangkal petir. Yang sering tidak diketahui, sebenarnya Ben Franklin juga terkenal sebagai penemu kacamata lensa ganda (bifocal), sehingga pemakai dapat nyaman memakai satu kacamata yang dapat digunakan untuk melihat jauh atau pun dekat.

Terima kasih, Pak Ben !


m:jjk